Ini Sosok Pengganti Bos ChatGPT yang Dipecat Tiba-Tiba

Ini Sosok Pengganti Bos ChatGPT yang Dipecat Tiba-Tiba

Sam Altman CEO ChatGPT (Getty Images/Win McNamee)

Sam Altman tak akan kembali menjabat sebagai CEO OpenAI, startup yang ia dirikan untuk mengembangkan layanan AI-generatif ChatGPT.

Sebelumnya, dewan direksi memecat Altman dari posisi CEO pada Jumat (17/11) pekan lalu. Keputusan itu dibuat mendadak dan mengagetkan para karyawan, c-level, https://slots-kas138.site/ hingga industri teknologi secara luas.

Dalam memo internal perusahaan, disebut bahwa pengganti Altman untuk sementara adalah Mira Murati yang selama ini menjabat Chief Technology Officer (CTO) OpenAI.

Namun, laporan The Information terbaru mengatakan CEO OpenAI sementara akan dijabat oleh mantan bos Twitch, Emmet Shear.

Shear turut mendirikan Twitch, yakni layanan streaming game di bawah naungan Amazon. Ia telah cabut dari posisi CEO perusahaan tersebut sejak awal tahun ini.

Sam Altman Tak Akan Kembali ke OpenAI

Beberapa investor dan pihak manajemen berupaya untuk mengembalikan Altman ke OpenAI. Pasalnya, ada ketakutan bisnis OpenAI akan terguncang pasca ditinggal sang pendiri.

Selain itu, banyak karyawan loyalis Altman yang mengaku kecewa dengan keputusan tersebut. Ada kekhawatiran akan terjadi eksodus massal di kalangan karyawan.

Apalagi, setelah mengetahui informasi pemecatan Altman, banyak karyawan yang dikatakan walk out dari kantor pusat OpenAI di San Francisco, dikutip dari Reuters, Senin (20/11/2023).

Kendati demikian, Dewan Komisaris OpenAI Ilya Sutskever memastikan Altman tak akan kembali menjabat CEO. Ia menegaskan keputusan tersebut kepada para karyawan.

Menurut Sutskever, perilaku Altman dan caranya berkomunikasi dengan dewan direksi melemahkan kemampuan perusahaan untuk mengawasi pengembangan kecerdasan buatan (AI).

OpenAI tak segera menanggapi permintaan konfirmasi dari Reuters. Altman juga tak bisa dikontak.

Pada Minggu (19/11) kemarin, Reuters melaporkan bahwa Altman sedang berdiskusi untuk kembali ke OpenAI dan memperbaiki struktur perusahaan. Namun, sepertinya diskusi dengan dewan direksi mandek dan tak menemui jalan tengah.

Dalam memo internal, disebutkan bahwa Microsoft akan tetap menjadi mitra OpenAI, meski Altman tak lagi menjadi nakhoda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*